Estimasi Dana Setiap Prajurit Rusia |
Menurut publikasi dari surat kabar mingguan Dengi, kurang lebih 886 juta Rupiah adalah jumlah rata-rata yang dihabiskan oleh pemerintah Rusia dalam setahun untuk setiap prajuritnya. Sementara anggota-anggota utama NATO (North Atlantic Treaty Organization), mereka menghabiskan dana lima kali lipat dibanding Rusia untuk setiap prajuritnya.
Sedangkan di Afrika, mereka menghabiskan dana sekitar 1.500 hingga tiga ribu dolar AS per tahun untuk setiap prajuritnya. Angka-angka tersebut berdasarkan hasil berbagai perkiraan, di Rusia.
Untuk mengerahkan prajurit militer sebagai kekuatan pertahanan dan keamanan yang melindungi bangsa dan negara sudah pasti harus dilatih dengan sangat baik agar dapat berjalan sesuai dengan fungsi dan harapan. Memang sekiranya negara lain pun perlu mengeluarkan dana besar untuk memaksimalkan kualitas prajuritnya agar dapat memperlihatkan performa terbaiknya dalam setiap medan pertempuran.
Sumber : http://angkasa.co.id/info/militer/berapa-banyak-dana-yang-rusia-habiskan-untuk-setiap-prajurit/