Rusia Bangun Lebih 50 Kapal Perang untuk Angkatan Lautnya Selama 2017 - Radar Militer

20 Maret 2018

Rusia Bangun Lebih 50 Kapal Perang untuk Angkatan Lautnya Selama 2017

Kapal Perang Rusia
Kapal Perang Rusia 

Menteri Pertahanan Rusia, Sergei Shoigu, mengungkapkan bahwa lebih dari 50 kapal perang dan kapal lainnya tengah dibangun selama tahun 2017 lalu untuk Angkatan Laut (AL) Rusia.
“Pekerjaan dilakukan selama tahun 2017 sebagai bagian dari 35 kontrak pemerintah untuk membuat sembilan kapal utama serta 44 kapal tempur dan kapal pendukung,” ungkap Shoigu.
Perusahaan pembuat kapal milik pemerintah Rusia, United Shipbuilding Corporation, setidaknya telah mengirim kapal kelas korvet Sovershenny (Project 20380) ke Armada Pasifik Rusia, kapal pemecah es Ilya Muromets (Project 21180) ke Armada Utara serta kapal penyelamat SB-739 (Project 22870) dan tug boat ke Armada Laut Hitam.
“Pembangunan kapal perang dan kapal lainnya di bawah program pengiriman tahun ini telah selesai dan uji coba kapal-kapal tersebut sedang berlangsung,” Pungkas Shoigu. (Fery Setiawan)

Bagikan artikel ini

Silakan tulis komentar Anda

- Berkomentarlah yang sopan dan bijak sesuai isi artikel/ berita;
- Dilarang berkomentar SPAM, SARA, Politik, Provokasi dsb