Frigat Iran Tidak Sengaja Tembak Kapal Kawan, 20 Orang Dikabarkan Tewas - Radar Militer

11 Mei 2020

Frigat Iran Tidak Sengaja Tembak Kapal Kawan, 20 Orang Dikabarkan Tewas

radarmiliter.com - Kapal frigat Angkatan Laut Iran kelas Moudge "Jamaran" (nomor lambung 76) secara tidak sengaja menembak dan menenggelamkan kapal AL Iran lainnya, kapal serba-guna kelas Hendijan "Konarak" dengan rudal C-802 Noor dalam latihan live fire hari Minggu 10 Mei di Teluk Persia, menewaskan sedikitnya 20 orang, menurut laporan tidak resmi.
Frigat AL Iran
Frigat AL Iran 
Laporan mengatakan ada 30 hingga 40 anggota awak di kapal Konarak, yang baru saja bergabung ke armada Angkatan Laut Iran.
Komandan Konarak termasuk di antara yang tewas, menurut laporan awal.
Narasumber di Korps Pengawal Revolusi Islam (IRGC) Iran menganggap insiden itu sebagai kesalahan manusia, walaupun sejauh ini belum ada pernyataan resmi dari militer Iran.
Angkatan Laut Iran akan mengeluarkan pernyataan resmi segera, menurut narasumber.
Insiden itu terjadi setelah serangkaian kegiatan di Teluk Persia dalam beberapa pekan terakhir, dengan ketegangan yang muncul antara Iran dan Amerika Serikat.
Akhir bulan lalu, ada konfrontasi yang sangat berbahaya antara kapal AL AS dan kapal AL Iran dekat dengan perairan teritorial Iran di Teluk.(Angga Saja-TSM)
Sumber :  navalnews.net

Bagikan artikel ini

Silakan tulis komentar Anda

- Berkomentarlah yang sopan dan bijak sesuai isi artikel/ berita;
- Dilarang berkomentar SPAM, SARA, Politik, Provokasi dsb