Pesawat Tempur Rusia |
Presiden Rusia, Vladimir Putin, memuji senjata baru Rusia yang diterjunkan dalam perang di Suriah. Putin mengatakan, senjata baru Rusia telah membuktikan nilai mereka di Suriah.
Putin mengatakan, pesawat tempur Rusia telah terbang lebih dari 10 ribu misi tempur sejak kampanye udara dimulai pada 30 September lalu. Mereka juga berhasil menghancurkan 30 ribu target, termasuk 20 fasilitas minyak. Keberhasilan ini memungkinkan militer Suriah untuk mengusir para militan dari 500 kota dan desa.
Dikutip dari New York Times, Rabu (11/5/2016), Rusia untuk pertama kalinya menguji sejumlah senjata barunya dalam pertempuran udara di Suriah. Mereka juga meluncurkan rudal jelajah dari laut dengan target di Suriah.
Seperti diketahui, militer Rusia telah menarik pulang beberapa pesawat tempurnya dari Suriah pada Maret lalu. Meski begitu, mereka masih terus menyerang ISIS dan Front al-Nusra yang berafiliasi dengan Al-Qaeda.
Sebuah perjanjian gencatan senjata telah disepakati oleh Rusia dan Amerika Serikat di Suriah. Gencatan senjata yang dimulai pada 27 Februari lalu itu telah membantu mengurangi pertempuran, meski di sejumlah wilayah baku tembak masih terus berlangsung.
Sumber : http://international.sindonews.com/read/1107743/41/putin-puji-keberhasilan-senjata-baru-rusia-di-suriah-1462967169