Erdogan Tuntut Pengembalian Total Dana Pengembangan Jet Tempur F-35 kepada AS - Radar Militer

30 Juni 2019

Erdogan Tuntut Pengembalian Total Dana Pengembangan Jet Tempur F-35 kepada AS


Presiden Recep Tayyip Erdogan yang hadir dalam pertemuan G20 di Osaka, Jepang buka-bukaan soal ancaman embargo F-35 jika negaranya jadi membeli rudal S-400.
Erdogan - Trump
Erdogan - Trump 
Kepada harian Nikkei (27/6), Presiden Erdogan mengatakan bahwa Amerika Serikat harus mengembalikan total dana yang sudah dibayarkan Turki pada Amerika Serikat. Dalam hitungan Turki, sudah ada dana 1,25 Milyar Dolar AS yang telah dibayarkan kepada AS untuk ikut dalam program F-35.
Menurut Erdogan, jika AS menolak, maka Turki akan maju ke pengadilan arbitrase internasional untuk memaksa Amerika Serikat mengembalikan pembayarannya, jika Turki sampai ditendang dari program F-35.
Erdogan menekankan bahwa negaranya juga tak sebatas konsumen namun juga terlibat dalam mata rantai pasokan global untuk program F-35, dan dirinya berharap bahwa AS akan mempertimbangkan semua itu sebelum mengambil keputusan final, dengan deadline pada 31 Juli. (Aryo Nugroho)

Bagikan artikel ini

Silakan tulis komentar Anda

- Berkomentarlah yang sopan dan bijak sesuai isi artikel/ berita;
- Dilarang berkomentar SPAM, SARA, Politik, Provokasi dsb

:)
:(
hihi
:-)
:D
=D
:-d
;(
;-(
@-)
:P
:o
:>)
(o)
:p
(p)
:-s
(m)
8-)
:-t
:-b
b-(
:-#
=p~
x-)
(k)