Rosoboronexport telah menandatangani kontrak asing pertama untuk pengadaan helikopter multi-guna jarak menengah Mi-38T yang diproduksi oleh Kazan Helicopter Plant. Pelanggan internasional tersebut masih belum disebutkan.
![]() |
Helikopter Mi-38T |
“Mi-38T adalah helikopter baru. Penerbangan pertamanya berlangsung pada akhir 2018, dan hari ini, disamping pesawat yang sudah dikontrak, Rosoboronexport sedang memproses beberapa aplikasi lagi untuk pengiriman helikopter tersebut ke mitra asing," kata General Director Rosoboronexport, Alexander Mikheev.
Mi-38T dirancang untuk pengangkutan udara personil hingga 40 orang dengan pendaratan di lokasi yang tidak dipersiapkan, evakuasi personil yang terluka (hingga 12 orang terbaring atau hingga 30 orang yang terluka dalam posisi duduk, disertai dengan 2 tenaga medis), transportasi barang dengan berat hingga 5000 kg di kompartemen kargo atau hingga 5000 kg pada sling eksternal.
Helikopter ini memungkinkan untuk mengangkut formasi taktis pasukan berukuran pleton ke jangkauan hingga 800 km. Palka kargo belakang dilengkapi dengan pintu kargo dengan penggerak hidrolik. Pintu ini diadaptasi untuk pemuatan dan pembongkaran yang cepat, termasuk keluar masuk kendaraan beroda ban dan rantau. Pada sisi kanan helikopter ada palka samping dengan pintu geser lebar.
Kecepatan maksimum tinggi Mi-38T yang hampir 300 km per jam mengurangi waktu respons selama operasi pendaratan, operasi evakuasi personel, dan pengiriman kargo.
Helikopter Mi-38T dapat dipesan dalam konfigurasi VIP untuk mengangkut penumpang dalam kondisi kenyamanan tinggi. Peralatan kabin VIP termasuk kursi yang nyaman, sofa, lemari pakaian, dapur, dan bar. Sistem pendingin udara menyediakan suhu udara yang nyaman, dan kabin dibuat dengan insulasi suara tambahan. (Angga Saja-TSM)
Spesifikasi :
- Awak : 2 orang
- Kapasitas : 30-40 orang / 5000 kg kargo internal / 5000 kg kargo eksternal
- Panjang : 19,95 m (tidak termasuk rotor)
- Tinggi : 5,2 m hingga puncak rotor head
- Berat kotor : 14.200 kg
- Max takeoff weight : 15.600 kg
- Mesin : 2 × mesin turboshaft Klimov TVA-3000 @ 1,838 kW (2,465 hp)
- Diameter rotor utama : 21,1 m
- Kecepatan maksimum : 275 km/j (148 knot)
- Kecepatan jelajah : 250 km/j (130 knot)
Jangkauan :
- 325 km - muatan 5.000 kg dengan cadangan 30 menit
- 530 km - muatan 4.500 kg (30 orang dengan bagasi) dengan cadangan 30 menit
- 1.300 km - muatan 1.800 kg dengan cadangan 30 menit dan bahan bakar tambahan
Sumber : airrecognition.com