![]() |
Free Syrian Army (FSA) |
Free Syrian Army (FSA) membantah bahwa mereka telah mendapat dukungan dari Rusia untuk melawan ISIS. FSA justru mengatakan Rusia sampai saat ini masih terus melakukan serangan terhadap basis mereka.
Hassan Haji Ali, pemimpin Liwa Suqour al-Jabal yang merupakan salah satu sayap FSA bahkan tidak segan-segan menyebut Presiden Rusia Vladimir Putin sebagai pembohong, karena telah menuturkan bahwa dirinya mendukung FSA.
"Hari ini kantor pusat kami di Jabal Akrad dibom oleh Rusia. Kemarin kantor pusat kami di Aleppo hancur. Setidaknya 10 orang teluka. Ini adalah bentuk dukungan Rusia terhadap kami," kata Ali.
"Putin dan semua jenderalnya adalah pembohong besar," sambungnya, seperti dilansir Al Arabiya pada Selasa (15/12).
Hal senada juga diutarakan oleh juru bicara Jaysh al-Nasr, Mohamed Rasheed, yang menyatakan bahwa tidak benar Rusia membantu mereka. Ini sama sekali tidak benar. Sebaliknya, pesawat tempur Rusia membom markas kami setiap hari," ucapnya.
Kemarin, Kepala Staf Umum Angkatan Bersenjata Rusia, Jenderal Valery Gerasimov menuturkan, Kelompok pesawat jet tempur Rusia di Suriah meluncurkan 30-40 serangan setiap hari untuk mendukung FSA melawan kelompok teror di negara itu.
Sumber : http://international.sindonews.com/read/1069671/43/bantah-dibantu-rusia-fsa-sebut-putin-pembohong-1450179769