Peneliti Cari Cara Ungkap Identitas Teroris dengan Biometrik - Radar Militer

16 Maret 2016

Peneliti Cari Cara Ungkap Identitas Teroris dengan Biometrik

Teroris
Teroris 
Pelaku terorisme selalu berusaha menutupi identitas dirinya rapat-rapat. Bahkan mereka tidak ingin wajahnya dikenali. Karena itu, mereka menutup hampir seluruh bagian tubuh dari ujung kepala hingga ujung kaki. Langkah ini dilakukan untuk menghindari risiko "serangan" pesawat nirawak ataupun penangkapan oleh polisi.
Namun para peneliti baru saja menemukan cara mengungkap identitas para pelaku kejahatan teror tersebut. Engadget.com melansir pada Senin, 14 Maret 2016, saat ini para peneliti tengah mengembangkan teknik identifikasi dengan biometrik.
Biometrik adalah teknik mengenali seseorang berdasarkan ciri-ciri fisik, karakter, dan perilakunya secara otomatis. Pada proses pengenalan teroris ini digunakan pengindraan pola tangan yang digunakan para pelaku.
Teknik biometrik ini memungkinkan proses pengenalan dengan memperhatikan ciri gerak tubuh atau gerak tangan yang dibuat pelaku. Salah satu contoh adalah jari tangan membentuk huruf V yang menandakan kemenangan.
Dengan menentukan gerakan jari dan kesenjangan antar-gerakan, peneliti dapat mengidentifikasi seseorang. Bahkan, meski tidak menggunakan isyarat atau tanda apa pun. Pada beberapa kasus, teknik biometrik ini memiliki tingkat akurasi hingga 90 persen.
Karena belum sepenuhnya sempurna, pendekatan dengan teknik biometrik ini masih membutuhkan referensi informasi tambahan untuk mengkonfirmasi identitas. Tim peneliti juga perlu meningkatkan tes untuk melihat apakah data bekerja baik ketika berhadapan dengan kelompok dalam jumlah besar dan juga ketika pelaku menggunakan sarung tangan saat beraksi.
Jika seluruh penelitian berjalan lancar, akan sangat mungkin bagi lembaga antiteror menggunakan sistem pengenalan ini untuk mengkonfirmasi keberadaan teroris yang ada dalam video propaganda dan membawa mereka keluar dari persembunyiannya.

Sumber : https://tekno.tempo.co/read/news/2016/03/14/061753348/peneliti-cari-cara-ungkap-identitas-teroris-dengan-biometrik

Bagikan artikel ini

Silakan tulis komentar Anda

- Berkomentarlah yang sopan dan bijak sesuai isi artikel/ berita;
- Dilarang berkomentar SPAM, SARA, Politik, Provokasi dsb