Kerry: Pengerahan Militer Bukan Solusi Penyelesaian Konflik di LCS - Radar Militer

01 September 2016

Kerry: Pengerahan Militer Bukan Solusi Penyelesaian Konflik di LCS

Konflik di LCS
Konflik di LCS
Menteri Luar Negeri Amerika Serikat (AS), John Kerry menegaskan, cara militer bukanlah sebuah solusi untuk menyelesaikan konflik di kawasan Laut China Selatan. Dia mendesak China dan Filipina untuk bisa menahan diri.
"AS terus menyerukan pada China dan Filipina untuk mematuhi keputusan Pengadilan Abritase yang final dan mengikat secara hukum pada kedua belah pihak," ucap Kerry saat melakukan kunjungan ke India, seperti dilansir Reuters pada Rabu (31/8).
Kerry juga mengatakan, AS sangat mendukung upaya diplomatik untuk menyelesaikan konflik wilayah yang diperebutkan oleh China, Filipina, Malaysia, Vietnam, Singapura, dan Brunei Darusallam tersebut.
"Kami tidak tertarik mengipasi api konflik, melainkan mencoba untuk mendorong semua pihak untuk menyelesaikan sengketa dan klaim mereka melalui proses hukum dan melalui diplomasi," sambungnya.
AS dan India, dalam sebuah pernyataan bersama yang dikeluarkan kemarin, menegaskan pentingnya kebebasan navigasi di Laut China Selatan.
Mereka mengatakan, semua negara harus menyelesaikan sengketa melalui cara-cara damai dan menahan diri dalam melakukan kegiatan yang bisa menyulitkan atau meningkatkan ketegangan, yang pastinya akan mempengaruhi perdamaian dan stabilitas di kawasan.
Sumber : http://international.sindonews.com/read/1135573/40/kerry-pengerahan-militer-bukan-solusi-penyelesaian-konflik-di-lcs-1472635589

Bagikan artikel ini

Silakan tulis komentar Anda

- Berkomentarlah yang sopan dan bijak sesuai isi artikel/ berita;
- Dilarang berkomentar SPAM, SARA, Politik, Provokasi dsb

:)
:(
hihi
:-)
:D
=D
:-d
;(
;-(
@-)
:P
:o
:>)
(o)
:p
(p)
:-s
(m)
8-)
:-t
:-b
b-(
:-#
=p~
x-)
(k)