Rudal Taurus |
Korea Selatan berencana untuk mengembangkan rudal udara-ke-darat jarak jauh buatan sendiri yang akan dipasang pada jet tempur KF-X.
Badan Program Akuisisi Pertahanan Korea Selatan (Defense Acquisition Program Administration - DAPA) berencana untuk memulai penelitian pada teknologi rudal tersebut yang relevan mulai tahun 2018 dengan rencana untuk memproduksi sekitar 200 rudal udara-ke-permukaan sekelas Taurus sampai tahun 2031, Yonhap melaporkan Rabu (14/12).
Rudal akan dikembangkan pada pertengahan 2020-an dan proyek ini diperkirakan menelan biaya 810 miliar won ($ 695,2 juta).
Rudal akan didasarkan pada rudal Taurus yang memiliki jangkauan 500 kilometer dan dapat ditembakkan dari pesawat F-15K Korea Selatan. Rudal ini diketahui mampu menghantam ibu kota Pyongyang ketika ditembakkan dari peswat yang terbang diatas Daejeon, 164 kilometer selatan Seoul.
Militer Korea Selatan saat ini telah menggelar rudal udara-ke-darat jarak jauh buatan Jerman tersebut pada tahun ini.
Sumber : http://defenseworld.net/