Rudal BrahMos Extended Range Mampu Capai Sasaran pada Jarak 400 Km - Radar Militer

13 Maret 2017

Rudal BrahMos Extended Range Mampu Capai Sasaran pada Jarak 400 Km

Rudal BrahMos Extended Range
Rudal BrahMos Extended Range  

Badan Pengembangan dan Riset Pertahanan India (Defence Research and Development Organisation - DRDO) dan BrahMos Aerospace pada hari Sabtu lalu (11/03) berhasil menguji-tembak rudal jelajah supersonik BrahMos dari sebuah fasilitas penembakan di sepanjang pantai Odisha.
Menurut rilis pers perusahaan, rudal jelajah yang mampu membawa hulu ledak 300 kg tersebut, secara tepat mengenai sasaran dari jarak yang lebih jauh dari jangkauan Brahmos selama ini yaitu 290 km, dengan kecepatan supersonik 2,8 Mach.
Pada peluncuran pukul 11:30 waktu setempat, versi serang darat sistem rudal jelajah supersonik tersebut berhasil memenuhi parameter misinya dengan hasil 100%, dieksekusi dengan presisi yang tinggi dari Mobile Autonomous Launcher (MAL) yang dikerahkan dalam konfigurasi penuh, menurut rilis pers tersebut.
"Dengan uji tembak yang sukses dari rudal BRAHMOS Extended Range, BrahMos-ER, Angkatan Bersenjata India akan diberdayakan untuk mengalahkan sasaran musuh jauh melampaui jarak 400 km. Dengan demikian BrahMos telah membuktikan kehebatannya sekali lagi sebagai sistem rudal jelajah supersonik terbaik di dunia," kata Dr. Sudhir Mishra, CEO & MD dari BrahMos Aerospace, mengatakan di lokasi peluncuran.
Rudal dua tahap, tahap pertama dengan propelan padat dan yang kedua denagn Ramjet propelan cair, telah diresmikan masuk kedinasan Angkatan Darat dan Angkatan Laut India, sedangkan versi Angkatan Udara dalam tahap akhir uji coba. AD India sudah dilengkapi dengan tiga resimen rudal Brahmos versi Block III.
Sistem rudal versi luncuran udara dan versi luncuran kapal selam masih berlangsung tahap pengembangannya.
Sumber : http://defenseworld.net/

Bagikan artikel ini

Silakan tulis komentar Anda

- Berkomentarlah yang sopan dan bijak sesuai isi artikel/ berita;
- Dilarang berkomentar SPAM, SARA, Politik, Provokasi dsb

:)
:(
hihi
:-)
:D
=D
:-d
;(
;-(
@-)
:P
:o
:>)
(o)
:p
(p)
:-s
(m)
8-)
:-t
:-b
b-(
:-#
=p~
x-)
(k)