F/A-18D Hornet TUDM |
Delapan pesawat tempur F/A-18D Hornet yang dimiliki Angkatan Udara Diraja Malaysia (TUDM) diyakini mampu melaksanakan tugas sampai 2035.
Panglima TUDM, Datuk Seri Affendi Buang mengatakan, seluruh pesawat tersebut telah melalui proses upgrade secara konsisten dan kompeten dalam melaksanakan misi melindungi wilayah udara negara.
Katanya, sejak 20 tahun lalu, FA-18D Hornet telah terlibat melakukan berbagai misi penting yang dipertanggungjawabkan kepada Skuadron No -18 TUDM.
"Pesawat ini akan ditkategori sebagai matang, bukan pesawat usang dan mampu digunakan dalam waktu 18 tahun lagi," katanya ketika berbicara pada acara perayaan Skuadron No -18 di Terminal Udara Butterworth kemarin.