Pakistan Memulai Negosiasi Keuangan untuk Pembelian Helikopter T129 Turki - Radar Militer

30 November 2017

Pakistan Memulai Negosiasi Keuangan untuk Pembelian Helikopter T129 Turki

Helikopter T129 Turki
Helikopter T129 Turki 

Rencana Pakistan untuk melakukan pembelian helikopter serang Turkish Aerospace Industries (TAI) T129 ATAK telah mencapai tahap negosiasi keuangan.
"Sesuai dengan rencana... [prosesnya] 90 persen selesai," dan bahwa masalahnya berlanjut ke proposal keuangan, yang sedang diperiksa oleh pihak Pakistan, kata Menteri Produksi Pertahanan Pakistan Rana Tanveer Hussain seperti dikutip oleh Quwa pada hari Minggu.
Rana Tanveer Hussain tengah melakukan kunjungan resmi dua hari resmi (24-26 November) ke Turki dalam upaya untuk meninjau kembali program pertahanan bilateral yang sedang berjalan.
Pada tanggal 25 November, Kementerian Produksi Pertahanan Pakistan menginformasikan kepada agen berita milik pemerintah Turki Anadolu Agency bahwa rencana Pakistan untuk pembelian helikopter Aerospace Industries (TAI) T129 ATAK dan empat kapal perang MILGEM merupakan subyek diskusi utama pada kunjungannya saat ini.
Pakistan memilih helikopter ATAK T129 dibandingkan China Changhe Aircraft Industries Corporation (CAIC) Z-10. Kedua produsen helikopter tersebut bersaing untuk memasok Angkatan Darat Pakistan dengan helikopter serang ringan sebanyak lebih dari 50 unit dengan negosiasi awal sebanyak 30 helikopter. Tiga helikopter tempur Z-10 telah menjalani uji coba oleh Pakistan sejak tahun 2015 sementara Angkatan Darat Pakistan juga telahmelakukan uji kinerja hot-and-high helikopter T129 ATAK sejak Juni 2016.
Pada acara pameran pertahanan IDEF 2017 di Turki pada bulan Mei, TAI dan PAC telah menandatangani sebuah nota kesepahaman (MoU) yang diikuti dengan kunjungan ke Pakistan oleh pimpinan TAI Temel Kotil, yang mengulangi komitmen TAI untuk memungkinkan PAC memproduksi suku cadang untuk helikopter T129 dan kemungkinan perakitan T129 ATAK di Pakistan.
T129 adalah varian upgrade dari helikopter serang Mangusta AgustaWestland A129 oleh perusahaan Turki seperti Aselsan, Roketsan dan Havelsan yang telah mengembangkan senjata dan subsistem untuk helikopter tersebut. (Angga Saja - TSM)

Bagikan artikel ini

Silakan tulis komentar Anda

- Berkomentarlah yang sopan dan bijak sesuai isi artikel/ berita;
- Dilarang berkomentar SPAM, SARA, Politik, Provokasi dsb