Jet Tempur F-16 AU AS |
Satu jet tempur F-16 milik AU AS yang sedang menjalankan misi patrol dan lepas landas dari Pangkalan Udara Misawa di Jepang tiba-tiba terbakar di udara. Pilot F-16 yang tidak disebutkan namanya tersebut berhasil menyelamatkan pesawat tempurnya setelah membuang bahan bakarnya di Danau Ogawara.
Setelah membuang tangki bahan bakarnya (tank jettisoning) yang mengalami kebakaran, F-16 itu terbang kembali ke pangkalannya. Sejumlah nelayan di danau Ogawara melaporkan bahwa tangki bahan bakar itu jatuh cukup dekat dengan salah satu kapal nelayan, hanya 400 meter jaraknya dari kapal penangkap ikan terdekat.
Pangkalan Udara Misawa sendiri terletak di sisi Utara, Kepulauan Honshu dan merupakan pangkalan utama yang menjadi markas bagi Angkatan Udara AS. Di sana diparkir sejumlah pesawat tempur canggih seperti F-22 dan F-16 yang berasal dari 35th Fighter Wing.
AU AS mengatakan bahwa F-16 itu mendarat dengan selamat di Misawa dan tidak ada korban luka baik pilot maupun personil di darat. Masalahnya kini, Danau Ogawara jadi tercemar dengan tumpahan bahan bakar pesawat tempur tersebut.
AU AS sendiri menjanjikan bahwa mereka akan melakukan investigasi menyeluruh atas insiden tersebut, seperti disampaikan Kolonel Scott Jobe selaku komandan 35th Fighter Wing. (Aryo Nugroho)
Sumber : https://c.uctalks.ucweb.com