Penerbangan Angkatan Darat Pakistan Terima Helikopter serang Mi-35 dari Rusia - Radar Militer

16 April 2018

Penerbangan Angkatan Darat Pakistan Terima Helikopter serang Mi-35 dari Rusia

Helikopter serang Mi-35
Helikopter serang Mi-35  

Korps Penerbangan Angkatan Darat Pakistan menerima pengiriman empat helikopter serang Mi-35M buatan Rusia dengan amunisi dan peralatannya, sebagaimana dilaporkan oleh Quwa Defence News & Analysis Group.
Menurut Quwa, Pakistan telah mulai menerima helikopter Mi-35M yang dipesannya dari Russian Helicopters pada tahun 2015.
Kontrak awal disepakati di Markas Besar Angkatan Darat Pakistan di Rawalpindi pada Agustus 2015. Pakistan membeli empat Mi-35M dalam kesepakatan senilai AS $ 153 juta termasuk pelatihan, suku cadang, peralatan pendukung darat dan amunisi, sesuai dengan daftar impor.
Juga, Quwa mencatat bahwa log ekspor-impor Pakistan menunjukkan Rosoboronexport (perusahaan milik negara Rusia yang bertanggung jawab untuk mengelola ekspor peralatan pertahanan Rusia) melakukan berbagai pengiriman yang terkait dengan helikopter tersebut ke Pakistan pada minggu pertama bulan April ini. Khususnya pada tanggal 04 April, Angkatan Darat Pakistan menerima pengiriman 'peralatan helikopter dan amunisi' dari Rosoboronexport.
Helikopter angkut/serang Mi-35M dirancang untuk memberikan dukungan tembakan pada pasukan darat (menghancurkan tank musuh, kendaraan lapis baja dan personil), melakukan pengawalan udara bersenjata bagi konvoi kendaraan militer, mengangkut pasukan para dan mengevakuasi korban yang terluka, serta membawa kargo baik di dalam kabin maupun secara eksternal.
Pada saat ini AD Pakistan mengoperasikan 48 helikopter serang Bell AH-1F Cobra buatan AS dan tengah memesan 12 helikopter serang Bell AH-1Z Viper. Tiga helikopter AH-1Z diantaranya diduga sudah diserahkan ke Pakistan pada bulan Agustus 2017. (Angga Saja - TSM)

Bagikan artikel ini

Silakan tulis komentar Anda

- Berkomentarlah yang sopan dan bijak sesuai isi artikel/ berita;
- Dilarang berkomentar SPAM, SARA, Politik, Provokasi dsb

:)
:(
hihi
:-)
:D
=D
:-d
;(
;-(
@-)
:P
:o
:>)
(o)
:p
(p)
:-s
(m)
8-)
:-t
:-b
b-(
:-#
=p~
x-)
(k)