![]() |
Landing Helicopter Dock |
Partai Demokrat Liberal (LDP) yang berkuasa di Jepang akan mengajukan proposal agar pemerintah Jepang memiliki kapal induk serbaguna yang memungkinkan lepas landas dan pendaratan oleh pesawat jet tempur.
LDP pada hari Jumat (25/05) juga meminta pemerintah Jepang untuk meningkatkan anggaran pertahanannya dari sekitar 1 persen dari produk domestik bruto negara itu ke tingkat yang sama dengan target 2 persen NATO.
Partai tersebut berencana untuk mengajukan proposal kepada pemerintah paling lambat akhir bulan ini, dengan harapan bahwa proposal tersebut akan tercermin dalam pedoman program pertahanan negara Jepang dan program pertahanan jangka menengah yang akan direvisi pada akhir tahun.
Dalam garis besar proposal yang dirilis pada bulan Maret, LDP mengistilahkan kapal yang diusulkan tersebut sebagai multipurpose defensive aircraft carrier. Karena beberapa anggota LDP menentang penggunaan istilah "aircraft carrier", proposal terakhir sekarang menyebutnya sebagai "mother ship".
Kapal yang diusulkan tersebut akan digunakan ketika landasan didarat tidak dapat digunakan, kata proposal tersebut, menambahkan bahwa kapal tersebut juga akan dapat digunakan sebagai pangkalan untuk operasi bantuan bencana.
Dengan adanya helicopter destroyer Izumo Angkatan Maritim Tentara Beladiri Jepang, LDP mengatakan bahwa Jepang harus bekerja menuju pengadaan awal kapal induk untuk pesawat, mungkin dengan mengupgrade kapal yang sudah ada.
Partai tersebut juga meminta pemerintah untuk membeli pesawat stealth F-35B mutakhir dari Amerika Serikat yang mampu melakukan lepas landas jarak pendek dan pendaratan vertikal.
LDP juga ingin agar pemerintah Jepang mempertimbangkan untuk memiliki kemampuan menyerang pangkalan musuh. (Angga Saja - TSM)
Sumber : japantimes.co.jp