Badan Keamanan Laut (Bakamla) Indonesia merupakan Lembaga Pemerintah Non-Kementerian (LPNK) yang mempunyai tugas khusus menjaga keamanan di perairan Indonesia.
Di luar negeri organisasi sejenis disebut coast guard atau penjaga pantai.
![]() |
KN Tanjung Datu-1101 |
Menurut Kepala Bakamla Laksyda Bakamla Taufiq R, Bakamla layaknya coast guard, memiliki setidaknya tiga tugas universal. Yaitu maritime security, maritime safety, dan defense.
Karena itu, ungkap Taufiq yang pernah menjadi Wakil KSAL ini, pendidikan dasar militer diperlukan bagi personel Bakamla yang memiliki kemampuan sebagai unit paramiliter.
Sebagai LPNK yang berkedudukan di bawah dan bertanggung jawab langsung kepada presiden, Bakamla memiliki tugas melaksanakan patroli keamanan dan keselamatan di wilayah perairan Indonesia dan wilayah yurisdiksi Indonesia.
Untuk itulah Bakamla membutuhkan profesionalisme pengawak kapal yang andal dan terbaik di bidangnya.
Poin-poin penting ini disampaikan Taufiq di hadapan personel dan CPNS (calon PNS) Bakamla usai olahraga bersama di Tribun Stadion Velodrome, Rawamangun, Jakarta, Jumat (26/4/2019).
“Pelatihan dasar militer bagi personel Bakamla disesuaikan dengan tugas universal coast guard yaitu maritime security, maritime safety, dan defense. Latihan dasar militer bertujuan untuk menyiapkan personel Bakamla dalam menjalankan tugas dan fungsi sebagai penjaga lautan nusantara,” urai Laksdya Taufiq.
Menurut Taufiq, dibentuknya Bakamla empat tahun silam berfungsi menjadi coast guard yang memiliki ciri khas Indonesia, yaitu sebagai negara kepulauan dan membentuk komponen cadangan yang andal.
Dalam kesempatan itu, Laksdya Taufiq menyampaikan informasi khusus dan penting mengenai pendidikan paramiliter Bakamla yang baru saja dilaksanakan di Batalyon Yonif 10/ Satria Bumi Yudha, Setokok, Batam.
Latsarmil (latihan dasar militer) diikuti oleh 200 personel Bakamla. Latsarmil ditutup pada Kamis (25/4/2019). Dalam penutupan itu dibacakan Sumpah Setia Penjaga Lautan Nusantara.
Dengan selesainya pendidikan ini, personel paramiliter Bakamla telah memiliki pengetahuan dasar militer yang tangguh dan terampil. Mereka juga menguasai bidang nautika dan navigasi di laut, serta senantiasa siap di berbagai kondisi.
Tidak hanya menangani bidang keamanan dan keselamatan di laut sebagai tugas pokoknya Bakamla, tetapi juga tugas-tugas membantu di bidang pertahanan dan bela negara, dalam konteks sebagai komponen cadangan. (Beny Adrian)
Sumber : mylesat.com