Tiger Meet 2018 : Saat Para Harimau Udara Mengaum, 22 Skadron NATO Berkumpul di Polandia - Radar Militer

17 Mei 2018

Tiger Meet 2018 : Saat Para Harimau Udara Mengaum, 22 Skadron NATO Berkumpul di Polandia

Tiger Meet 2018
Tiger Meet 2018  

Anda para spotter yang berada di Polandia atau berkesempatan datang ke Pangkalan Udara Krzesiny dekat Poznam, dapat meluangkan waktu untuk menyaksikan dan mengabadikan para jagoan udara dari kelompok “Harimau NATO” berkumpul pada 14-25 Mei tahun ini.
Nato Tiger Meet 2018, ajang internasional tahunan kali ini dilaksanakan di Wing Udara Taktis 2 Angkatan Udara Polandia.
Sebanyak 22 skadron dari Angkatan Udara Belgia, Republik Ceko, Perancis, Jerman, Yunani, Hungaria, Italia, Belanda, Polandia, Spanyol, Inggris, dan mitra dari Austria serta Swiss berpartisipasi mengirimkan 70 pesawat (plus pesawat AWACS milik NATO) dan 10 helikopter.
Pertemuan para “Harimau NATO” yang dilaksanakan selama dua minggu, melaksanakan latihan prosedur standar NATO untuk para anggota dan juga mitranya di samping mempererat persahabatan dan hubungan di antara para skadron harimau.
NATO Tiger Meet yang dilaksanakan sejak tahun 1961 menjadi salah satu pertemuan udara paling penting di tingkat taktis pasukan NATO dan mitra. Beragam pesawat yang dikerahkan memungkinkan para peserta melaksanakan kegiatan latihan yang sangat beragam. (Roni Sontani)

Bagikan artikel ini

Silakan tulis komentar Anda

- Berkomentarlah yang sopan dan bijak sesuai isi artikel/ berita;
- Dilarang berkomentar SPAM, SARA, Politik, Provokasi dsb