Indonesia Masih Berkutat dengan Roket R-Han, Israel Mengubah Roket Artileri Jadi Rudal Udara-Darat Canggih - Radar Militer

14 Juni 2018

Indonesia Masih Berkutat dengan Roket R-Han, Israel Mengubah Roket Artileri Jadi Rudal Udara-Darat Canggih

Rampage
Rampage 

Seperti diberitakan The Drive (13/6), Israel merilis sistem rudal baru udara-darat barunya yang diberi nama Rampage. Yang istimewa, rudal yang dibuat oleh IAI (Israel Aerospace Industries) dan IMI (Israeli Military Industries Systems) itu merupakan modifikasi dari roket artileri.
Roket artileri yang digunakan itu memiliki desain yang serupa dengan roket artileri 122mm yang juga tengah dikembangkan oleh konsorsium roket industri pertahanan RI, namun tak kunjung jadi-jadi diproduksi. Israel pertama-tama mengubahnya jadi Extra, roket artileri berpemandu yang dibeli Israel, dan kini jadi Rampage untuk senjata udara.
Roket extra tersebut dimodifikasi dengan penambahan segmen di tengah tubuh roket untuk cantelan senjata, dan masih mempertahankan sistem pemandu berbasis GPS dan INS (Inertial Navigation System) untuk memetakan sasarannya di darat.
IMI mengatakan bahwa sistem pemandu Rampage akan tetap bekerja dengan andal walaupun lawan memiliki sistem jammer GPS karena sistem pemandunya dienkripsi dan diperkuat.
IMI menjanjikan dengan kecepatan supersonik dan jarak luncur mencapai 150 kilometer dari udara, Rampage akan jadi senjata andal untuk melibas sasaran darat dengan biaya murah, yang dibutuhkan Israel untuk terus menghajar lawan-lawannya di Timur Tengah. (Aryo Nugroho)

Bagikan artikel ini

1 komentar

  1. Terus terang...indonesia kbanyakan bacot...apa lg pjabatnya...selama periode menhan ini blm ada ksepakatan dan rencana bsar tntang alutsista yg baru.yg udah datang dan akan datang adalah hasil krja periode lalu.RR banyak bacot doang...yg pnting semangat katanya.konyoll...

    BalasHapus

- Berkomentarlah yang sopan dan bijak sesuai isi artikel/ berita;
- Dilarang berkomentar SPAM, SARA, Politik, Provokasi dsb