Carl-Gustaf M4 |
Industri pertahanan Saab Swedia, mengumumkan pada Selasa (12/2/2019) bahwa Angkatan Darat Amerika Serikat (AD AS) memesan tambahan senjata panggul Carl-Gustaf M4 kaliber 84mm yang oleh AS diberi kode M3E1.
Menurut penjelasan ini, Saab dan AD AS telah menandatangani kesepakatan multi-year untuk pengiriman Carl-Gustaf M4.
Masih menurut Saab, pengiriman pertama senjata dengan kontrak senilai 9 juta dolar AS ini akan dilakukan pada tahun ini.
Kontrak kerangka kerja yang baru-baru ini ditandatangani memiliki durasi 3 tahun, yang memberi AD AS kesempatan untuk melakukan pemesanan M3E1 dengan nilai total sekitar 9 juta.
M3 sistem senjata tanpa tolak balik yang sudah terbukti ampuh.
Sistem ini telah dimodernisasi dan ditingkatkan secara berkala untuk memenuhi perubahan kebutuhan pengguna.
Versi terbaru Carl-Gustaf M4 (M3E1), dibuat lebih ringan dari semula 10 kg menjadi kurang dari 7 kg.
Di antara peningkatan signifikan lainnya.
“Perjanjian ini adalah hasil dari bertahun-tahun kerja sama besar antara Saab dan Pemerintah AS.
Pesanan tersebut dengan jelas menunjukkan kepercayaan bahwa pengguna mengakui kemampuan Carl-Gustaf dan Saab sebagai pemasok, ”kata Görgen Johansson, Kepala Bisnis Saab bidang Dynamics.
“Carl-Gustaf telah menjadi pengganda kekuatan dan senjata pendukung pilihan untuk pasukan khusus AS selama bertahun-tahun. Senjata ini sekarang diberikan juga kepada unit infanteri ringan dan Marinir,” kata Erik Smith, Presiden dan CEO Saab Defense and Security USA.
Sejak diperkenalkan pada 1948, senjata recoiless rifle Carl-Gustaf telah digunakan untuk mendukung infanteri di seluruh dunia. Termasuk digunakan oleh TNI AD sejak tahun 1960-an. (Beny Adrian)
Sumber : https://www.mylesat.com