AL Filipina akan Beli Delapan Kapal Patroli Cepat Kelas Shaldag Buatan Israel - Radar Militer

17 Juli 2020

AL Filipina akan Beli Delapan Kapal Patroli Cepat Kelas Shaldag Buatan Israel

radarmiliter.com - Menurut informasi yang dirilis oleh website Jerusalem Post pada 12 Juli 2020, Angkatan Laut Filipina akan membeli delapan kapal patroli cepat kelas Shaldag untuk menggantikan kapal patroli berukuran sedang yang telah digunakan sejak pertengahan 1990-an.
Kelas Shaldag adalah kapal patroli cepat kecil yang dikembangkan oleh Israel Shipyards Limited (ISL) untuk Angkatan Laut Israel dan diluncurkan pada tahun 1989, sejak itu terlihat masuk kedinasan beberapa angkatan laut lainnya. Kelas Shaldag tersedia dalam tiga versi, yaitu Shaldag Mk II, Shaldag Mk III/IV, dan Shaldag Mk V. Kapal memiliki panjang keseluruhan sekitar 25,30 m.
Kapal Patroli Cepat Kelas Shaldag
Kapal Patroli Cepat Kelas Shaldag  
Shaldag sangat berguna untuk tugas keamanan di mana kecepatan intersep yang tinggi dan kemampuan manuver yang lincah sangat diperlukan. Selain itu, kapal dilengkapi dengan sistem senjata yang canggih, yang diproduksi oleh desainer Israel yang telah diakui dunia.
Keberhasilan combat-proven kapal patroli cepat buatan ISL ini dengan cepat diraih oleh Angkatan Laut Israel, sehingga menarik perhatian banyak Angkatan Laut lainnya. Dengan mendapatkan pengalaman operasional yang luas di lingkungan yang berbeda, kapal tersebut terus ditingkatkan, termasuk penambahan sistem senjata ringan yang lebih baru.
Salah satu varian, Shaldag Mk II adalah kapal multi misi yang telah combat-proven. Karena desain all-aluminium khusus dan memiliki kecepatan tertinggi di atas 45 knot, kapal ini adalah salah satu FPC tercepat, berguna bagi angkatan laut, penjaga pantai, dan otoritas penegak hukum dalam misi di mana kecepatan intersep tinggi diperlukan.
Kapal patroli cepat kelas Shaldag dapat dipersenjatai dengan kanon otomatis 25mm yang dipasang di dek depan, serta senapan mesin 12,7mm atau 7,62mm. Untuk Angkatan Laut Filipina, kapal patroli juga akan dipersenjatai dengan rudal non-light-of-sight (NLOS) yang memiliki jangkauan 25 km.
Empat kapal patroli kelas Shaldag akan dibangun di Israel, sementara empat lainnya akan dibangun di Filipina di Philippine Navy Cavite Naval Yard.(Angga Saja-TSM)

Bagikan artikel ini

Silakan tulis komentar Anda

- Berkomentarlah yang sopan dan bijak sesuai isi artikel/ berita;
- Dilarang berkomentar SPAM, SARA, Politik, Provokasi dsb