Perusahaan pertahanan Rusia Almaz-Antey |
Menurut Nedashkovsky, perusahaannya bangga dengan berbagai senjata sistem pertahanan rudal permukaan-ke-udara yang akan ditampilkan pada pameran internasional itu, dan menambahkan bahwa pasar senjata di Asia-Pasifik adalah "sangat penting" bagi industri pertahanan Rusia.
"Beberapa negara di wilayah tersebut menunjukkan minat pada produk perusahaan ini, khususnya pelanggan potensial kami berminat pada sistem pertahanan udara jarak menengah dan jarak pendek," kata Nedashkovsky sebagaimana dikutip oleh layanan pers Almaz-Antey.
Pameran tersebut dijadwalkan berlangsung di Jakarta, Indonesia, tanggal 5-8 November.
"Di Jakarta, perusahaan akan menampilkan model, plakat dan film multimedia sistem [anti-rudal balistik]seperti misalnya S-300VM, Tor-M2E, Tor-M2KM, Buk-M2E, dan turret rudal Komar yang dirancang untuk manpads Igla," pembuat senjata Rusia itu mengatakan dalam sebuah pernyataan pada hari Jumat.
Produsen senjata tersebut berharap bahwa pameran mendatang akan memberikan keunggulan atas pesaingnya dengan menonjolkan kelebihan dari senjata buatan Rusia.
Sumber : en.ria.ru
Foto: saidpvo.livejournal.com