Stan Kopassus |
Dari 21 stan di lokasi pameran alutsista yang digelar TNI AD untuk memperingati Hari Juang Kartika yang jatuh pada 15 Desember, milik Komando Pasukan Khusus (Kopassus) G2, Kandang Menjangan, Kartosuro, Jawa Tengah menjadi idola. Di stan Kopassus ini, ratusan anak-anak mulai dari pelajar TK, SD, SLTP hingga SLTA secara seksama dengan duduk bersila menikmati tontonan simulasi pemberantasan teroris yang ditayangkan melalui layar.
"Sangat bagus, seperti di film-film teroris yang menumpas habis musuh-musuhnya. Kopassus sangat kami sukai karena keterampilan dan senjatanya sangat lengkap dan bagus," ungkap Angga Uriyatantra, salah seorang pelajar SMP Negeri 1 Kota Semarang.
Selain menyuguhkan tontonan penumpasan teroris, Kopassus juga memamerkan beberapa senjata otomatis mulai dari buatan Jerman, Amerika hingga Rusia yang merupakan andalan dari pasukan elite milik TNI AD tersebut.
"Senjatanya paling lengkap dan sangat canggih," ujar Budianto pelajar SMA Negeri 1 Kota Semarang yang ingin melanjutkan cita-citanya menjadi anggota Kopassus.
Selain itu, di stan Kopassus ini, juga menyuguhkan seragam lengkap. Mulai dari perlengkapan seragam untuk melakukan penyerangan dan penyerbuan dari darat, laut serta udara yang merupakan keterampilan pasukan khusus serbu Kopassus.
Selain melihat pameran mereka juga banyak bertanya tentang persenjataan, strategi perang dan taktik juga penggunaan persenjataan dari pasukan Kopassus yang lebih canggih.
Pameran alutsista ini digelar mulai hari ini sampai pada puncaknya pada tanggal 16 Desember 2015 mendatang di Museum Mandala Bhakti, Kawasan Tugu Muda, Kota Semarang, Jawa Tengah. Kemudian puncaknya, dengan menggelar acara hiburan di Lapangan Parade Kompleks Kodam IV Diponegoro Jawa Tengah di Jalan Perintis Kemerdekaan, Kota Semarang, Jawa Tengah.
Sumber : http://www.merdeka.com/peristiwa/kopassus-jadi-primadona-di-pameran-alutsista-semarang.html