Istana Sebut Kisruh Indonesia-China di Laut Natuna Sudah Selesai - Radar Militer

15 April 2016

Istana Sebut Kisruh Indonesia-China di Laut Natuna Sudah Selesai

Kisruh Indonesia-China
Kisruh Indonesia-China
Sekretaris Kabinet Pramono Anung mengatakan ketegangan antara Indonesia dan China yang terjadi di wilayah Natuna beberapa waktu lalu sudah selesai. Menurut Pramono, ketegangan itu merupakan salah paham antara Indonesia dan China.
"Hal itu dianggap selesai dan dianggap ada kesalahpahaman," kata Pramono di kantor Presiden, Rabu, 13 April 2016.
Menurut dia, Indonesia dan China tetap saling menghormati, merujuk pada garis batas yang dimiliki masing-masing negara serta tradisi yang sudah terjalin antara kedua negara.
Pramono mengatakan baik Indonesia maupun China selalu menginginkan agar penyelesaian masalah yang berkaitan dengan kawasan diselesaikan dengan jalan damai. Kedua negara, kata dia, menjunjung tinggi diplomasi dan tidak akan melibatkan pihak-pihak lain di luar kawasan.
Pada pertengahan Maret lalu, Kementerian Kelautan dan Perikanan menyatakan kapal patroli KKP sempat menangkap sebuah kapal yang diduga melakukan penangkapan ikan ilegal di perairan Natuna. Kapal itu dilepas kembali karena kemunculan kapal penjaga pantai China.
Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti kemudian meradang setelah upaya anak buahnya menangkap kapal pencuri ikan KM Kway Fey 10078 di perairan Indonesia digagalkan kapal coast guard China. Ia segera meminta Kementerian Luar Negeri mengajukan protes diplomatik. Kepala Staf Angkatan Laut Laksamana TNI Ade Supandi mengatakan Kapal China KM Kway Fey 10078 sudah jelas berada di teritori Indonesia.

Sumber : https://nasional.tempo.co/read/news/2016/04/13/078762345/istana-sebut-kisruh-indonesia-cina-di-laut-natuna-sudah-selesai

Bagikan artikel ini

Silakan tulis komentar Anda

- Berkomentarlah yang sopan dan bijak sesuai isi artikel/ berita;
- Dilarang berkomentar SPAM, SARA, Politik, Provokasi dsb