DSEI 2019: BAE Systems Tampilkan Howitzer Swa-Gerak ARCHER 155mm Baru - Radar Militer

13 September 2019

DSEI 2019: BAE Systems Tampilkan Howitzer Swa-Gerak ARCHER 155mm Baru


BAE Systems pada acara DSEI 2019, Pameran Pertahanan dan Keamanan Internasional di London, Inggris, menampilkan versi baru howitzer swa-gerak ARCHER 155mm yang didasarkan pada sasis truk 8M8 Rheinmetall MAN Military yang sangat mudah beradaptasi dengan kondisi tanah dan medan perang yang beragam, memberikan fleksibilitas yang diperlukan untuk memenuhi berbagai kebutuhan misi untuk militer di seluruh dunia.
Howitzer Swa-Gerak ARCHER 155mm
Howitzer Swa-Gerak ARCHER 155mm  
Kuncinya adalah desain modular yang memungkinkannya untuk diintegrasikan ke dalam sasis truk yang berbeda dan kemudian dapat secara mulus menyesuaikan ke armada kendaraan yang ada. Modularitas ARCHER menjadikannya solusi hemat biaya yang memberikan kemampuan medan perang yang penting. 
Sistem ARCHER yang ditampilkan di DSEI 2019 dipasang pada truk Rheinmetall RMMV HX2 8x8 - yang merupakan truk yang umum digunakan dan sudah beroperasi pada Angkatan Darat Inggris. ARCHER yang asli, yang pertama kali diserahkan ke Angkatan Bersenjata Swedia pada 2013, dipasang pada articulated hauler Volvo A30 6X6.
“ARCHER versi internasional baru ini dapat dengan mudah diintegrasikan ke dalam berbagai sasis yang berbeda, memungkinkan pelanggan menentukan kendaraan yang paling sesuai dengan kebutuhan mereka,” kata Ulf Einefors, direktur pemasaran dan penjualan pada bisnis BAE Systems Weapon Systems di Swedia. “Kami senang menampilkan versi baru ini di DSEI untuk menunjukkan keserbagunaan yang dapat ditambahkan ARCHER pada pasukan militer sekutu mana pun.”
ARCHER dengan kemampuan swa-gerak jarak jauh membawa kecepatan, mobilitas, dan rate of fire yang tinggi untuk mendukung pasukan darat. Dengan kabin lapis baja ARCHER, kru yang terdiri atas tiga orang membutuhkan kurang dari 30 detik untuk mengerahkan atau memindahkan sistem tersebut, menjadikan ARCHER sistem artileri shoot-and-scoot terbaik. 
Sebagai sistem 155mm kaliber 52 beroda paling canggih yang beroperasi saat ini, ARCHER memiliki fitur auto-loader 21 peluru dan komputer perhitungan balistik onboard. Sistem ini dapat menembakkan hingga delapan peluru per menit pada jarak mendekati 40 kilometer dengan amunisi 155 mm konvensional dan 60 kilometer dengan amunisi berpemandu presisi seperti Excalibur. Meriamnya mempunyai elevasi -1° hingga +70° secara horizontal, dan mampu berputar secara horizontal 85° ke kiri dan kekanan, sesuatu yang melebihi yang dapat dilakukan oleh sistem serupa seperti CAESAR (meriam CAESAR berputar secara horizontal 15° ke kiri dan ke kanan).(Angga Saja-TSM)

Bagikan artikel ini

Silakan tulis komentar Anda

- Berkomentarlah yang sopan dan bijak sesuai isi artikel/ berita;
- Dilarang berkomentar SPAM, SARA, Politik, Provokasi dsb

:)
:(
hihi
:-)
:D
=D
:-d
;(
;-(
@-)
:P
:o
:>)
(o)
:p
(p)
:-s
(m)
8-)
:-t
:-b
b-(
:-#
=p~
x-)
(k)