Pasukan Khusus Jerman Pilih Laser Light Module Canggih VTAL Buatan Rheinmetall - Radar Militer

15 Juli 2018

Pasukan Khusus Jerman Pilih Laser Light Module Canggih VTAL Buatan Rheinmetall

Laser Light Module Canggih VTAL
Laser Light Module Canggih VTAL  

Army Recognition (12/7) memberitakan bahwa kantor pengadaan sarana pertahanan Departemen Pertahanan Jerman telah memilih perusahaan Rheinmetall untuk memasok LLM (Laser Light Module) atau modul yang bisa menyorotkan laser pembidik atau senter.
Pengadaan Rheinmetall LLM yang dikenal dengan nama VTAL (Variable Tactical Aiming Laser) ini dikhususkan untuk pasukan khusus Jerman. 1.745 modul dibeli untuk senapan serbu khusus milik Bundeswehr, dengan penyerahan pertama dilakukan pada 2019.
Rheinmetall mendesain VTAL secara khusus untuk desain senapan serbu yang lebih pendek sekarang ini. Tiap VTAL memiliki dua senter Lumenator, satu untuk operasi normal, satu lagi untuk operasi pembebasan sandera. Tiap VTAL sendiri dipaketkan dengan aksesoris berupa switch tekan dan kabelnya.
VTAL sendiri memiliki fitur tahan air, tahan banting, dan desainnya begitu kompak sehingga tidak mengganggu bidikan operator. Laser pembidiknya sendiri disetel dengan tiga jenis, yaitu laser tampak atau laser tak tampak dan juga iluminator infra merah untuk jarak pendek. (Aryo Nugroho)

Bagikan artikel ini

Silakan tulis komentar Anda

- Berkomentarlah yang sopan dan bijak sesuai isi artikel/ berita;
- Dilarang berkomentar SPAM, SARA, Politik, Provokasi dsb

:)
:(
hihi
:-)
:D
=D
:-d
;(
;-(
@-)
:P
:o
:>)
(o)
:p
(p)
:-s
(m)
8-)
:-t
:-b
b-(
:-#
=p~
x-)
(k)