Batalyon Arhanud 2 Marinir Laksanakan Uji Fungsi Penembakan PKT BPV 2 - Radar Militer

01 Januari 2020

Batalyon Arhanud 2 Marinir Laksanakan Uji Fungsi Penembakan PKT BPV 2


Asisten Logistik Komandan Korps Marinir Kolonel Mar Agung Trisnanto meninjau uji fungsi penembakan Amunisi PKT (Polemet Kalasnikov Tank) BPV-2 Batalyon Arhanud 2 Marinir buatan Serbia, di Lapangan tembak Internasional Lettu Mar (ANM) FX. Soepramono Karangpilang, Surabaya, Senin (30/12/2019).
Uji Fungsi Penembakan PKT BPV 2
Uji Fungsi Penembakan PKT BPV 2 
Dalam kesempatan tersebut, Aslog Dankormar didampingi Kalabinsen Kolonel Laut (E) Cholik Kurniawan, Aslog Pasmar 2 Kolonel Mar Muh. Maftukin, Wadan Menart 2 Mar Letkol Mar Gunawan Tri Utomo, Paslog Menart 2 Mar Letkol Mar Rana Karyana, M.Tr. Hanla, SE,M.M., Danyon Arhanud-2 Marinir Letkol Marinir Agus Nyubianto, M.Tr.Opsla., PT Tri Sakti Nusa Arta Bpk. Dwi Satya.
Sebelum melaksanakan penembakan, Danyon Arhanud 2 Marinir menjelaskan kepada tim peninjau dan penguji yang didamping oleh Pasiops Yon Arhanud 2 Mar Mayor Mar Laode Rustam Balemping, Danrai Bravo Kapten Mar Sindu Yanuarianto tentang daya tembak amonisi buatan Serbia tersebut, awak pucuk melaksanakan Drill Penembakan serta paparan Kasilap Senum Labinsen tentang Karateristik kelaikan pucuk ranpur Uji.
Dalam uji penembakan itu para tim penguji dari Korps Marinir memberikan penembakan langsung (untuk menguji jarak aman) dengan jarak 300 meter, penembakan arah langsung. (Dispen Kormar)

Bagikan artikel ini

Silakan tulis komentar Anda

- Berkomentarlah yang sopan dan bijak sesuai isi artikel/ berita;
- Dilarang berkomentar SPAM, SARA, Politik, Provokasi dsb

:)
:(
hihi
:-)
:D
=D
:-d
;(
;-(
@-)
:P
:o
:>)
(o)
:p
(p)
:-s
(m)
8-)
:-t
:-b
b-(
:-#
=p~
x-)
(k)