Ilustrasi |
Delegasi senior yang terdiri dari perwira Tentara Nasional Indonesia - Angkatan Laut (TNI-AL) telah tiba di Istanbul untuk lebih jauh mengeksplorasi kelayakan akuisisi kapal selam Type 214 dari Galangan kapal Golcük, Istanbul. Narasumber yang dekat dengan masalah tersebut dikonfirmasi Jane's pada tanggal 9 Mei.
Delegasi tersebut dipimpin oleh Asisten Logistik Kepala Staf Angkatan Laut, Laksamana Muda Mulyadi. Dia didampingi oleh Kepala Dinas Materiil Senjata dan Elektronika Angkatan Laut, Laksamana Pertama Christianto Purnawan, dan Kepala Dinas Material Angkatan Laut, Laksamana Pertama Aziz Ikhsan Bachtiar.
Diantara kegiatan yang berlangsung selama kunjungan tersebut adalah tur fasilitas Galangan Golcük di dekat Istanbul, dimana
pengerjaan platform Type 214 dilakukan. Galangan kapal tersebut telah dikontrak untuk mengirimkan enam kapal selam Type 214 ke
Angkatan Laut Turki, dan kapal pertama kelas tersebut dijadwalkan akan diluncurkan pada 2019. Para pejabat tersebut juga akan mengunjungi pameran IDEF 2017 selama berada di Istanbul.
pengerjaan platform Type 214 dilakukan. Galangan kapal tersebut telah dikontrak untuk mengirimkan enam kapal selam Type 214 ke
Angkatan Laut Turki, dan kapal pertama kelas tersebut dijadwalkan akan diluncurkan pada 2019. Para pejabat tersebut juga akan mengunjungi pameran IDEF 2017 selama berada di Istanbul.
Kunjungan delegasi tersebut datang setelah presentasi yang dibuat oleh pihak Galangan Golcük dan ThyssenKrupp Marine Systems (TKMS) pada awal 2017 yang berlangsung di markas besar TNI-AL di Cilangkap Jakarta, sebagaimana dilansir Jane's pada 13 April. TKMS mendukung penawaran Galangan Golcük untuk memasok varian kapal selam diesel kelas Reis (Type 214) ke Indonesia.
Menurut Jane's Fighting Ships, platform kelas Reis memiliki panjang keseluruhan 67,6 m, bean 6,3 m, dan draft hull 6,0 m. Kapal selam tersebut dapat menampung awak 27 orang termasuk lima perwira, dan bisa mencapai kecepatan tertinggi 20 kt saat menyelam, dan 12 kt saat dipermukaan laut.
Sumber : http://janes.com/