TNI Perkuat 2 Kodam Baru di Sulawesi Utara dan Papua Barat - Radar Militer

24 Januari 2017

TNI Perkuat 2 Kodam Baru di Sulawesi Utara dan Papua Barat

Kepala Staf TNI Angkatan Darat Jenderal Mulyono
Kepala Staf TNI Angkatan Darat Jenderal Mulyono 

Kepala Staf TNI Angkatan Darat Jenderal Mulyono mengatakan pihaknya terus memperkuat kelengkapan Komando Daerah Militer XIII/Merdeka di Sulawesi Utara dan Kodam XVIII/Kasuari di Papua Barat. Dua Kodam tersebut baru diresmikan pada Desember 2016 lalu.
"Saya inginnya begitu (diperkuat). Satuan itu dibentuk dan harus dilengkapi selengkap mungkin," ujar Mulyono di Aula Jenderal Besar Abdul Haris Nasution Mabes AD, Gambir, Jakarta Pusat, Senin, 23 Januari 2017
Meskipun begitu, Mulyono berujar pembangunan kedua kodam baru mencapai 30 persen, dalam konteks pembangunan pangkalan dan pengisian personel. Menurut dia, dukungan untuk pembangunan AD masih terbatas.
"Baik itu pangkalan, maupun pengisian personelnya tetap tahap demi tahap. Setiap tahun anggaran kita akan tingkatkan," tutur Mulyono.
Kata Mulyono, AD akan mengupayakan fasilitas-fasilitas yang mendesak untuk dua kodam tersebut pada 2017. "Seperti contohnya Kodam Kasuari, dia tak punya rumah sakit. Nah, ini kita utamakan membangun RS, termasuk pengisian personelnya secara berkesinambungan," ujarnya.
Adapun markas Kodam Merdeka berada di Manado, sedangkan kodam Kasuari berada di Manokwari.
Kodam Merdeka sempat dibubarkan pada 1985 dan dilebur bersama Kodam XIV/Hasanuddin yang berubah nama menjadi menjadi Kodam VII/Wirabuana. Saat ini pembangunan Kodam Merdeka kembali dipisah, dan kemudian diresmikan kembali bersama Kodam Kasuari.
Sumber : https://nasional.tempo.co/

Bagikan artikel ini

Silakan tulis komentar Anda

- Berkomentarlah yang sopan dan bijak sesuai isi artikel/ berita;
- Dilarang berkomentar SPAM, SARA, Politik, Provokasi dsb