Lagi, Rusia Sambangi Perairan Inggris dengan Kapal Perang - Radar Militer

11 Januari 2018

Lagi, Rusia Sambangi Perairan Inggris dengan Kapal Perang

Kapal Perang Rusia
Kapal Perang Rusia 

Setelah pada tanggal 25 Desember 2017 lalu kapal perusak AL Rusia Admiral Gorshkov melintasi Laut Utara dan disambut oleh frigat AL Inggris HMS St Albans, kali ini Rusia mencoba lagi bertandang ke wilayah perairan Inggris dengan mengirimkan dua kapal korvet dari kelas Steregushchy yaitu Soobraziltenyy dan Boikiy, serta dua kapal pendukung yang berlayar dari Gibraltar dan melintasi Selat Dover.
Media Inggris Dailymail dan Mirror (8/1) memberitakan bahwa AL Inggris yang sudah siaga mengirimkan fregat HMS Westminster (F237) untuk mengawal kedua korvet tersebut yang melintas dekat sekali dengan lepas pantai Inggris.
HMS Westminster adalah fregat Type 23 kedua yang berhasil menjalani modifikasi, dipersenjatai, dan berhasil melakukan uji melepaskan rudal anti pesawat Sea Ceptor. Fregat ini termasuk yang paling modern, memiliki bobot 4.900 ton dan dipersiapkan untuk peperangan permukaan, anti kapal selam, serta memiliki pertahanan udara yang baik.
Aktivitas AL Rusia memang meningkat, bahkan sebagian pengamat mencatat kenaikan sepuluh kali lipat sejak Rusia melibatkan dirinya dalam Perang Suriah dengan mengirimkan kapal-kapal perangnya ke Laut Merah.
Dan dalam rute perjalanannya, mau tidak mau kapal-kapal perang AL Rusia pasti akan melintasi wilayah Inggris. Dan Inggris sebagai negeri yang berdaulat jelas tidak akan membiarkan begitu saja kapal perang negara lain melintas tanpa pengawalan. AL Inggris meningkatkan tempo dan responnya atas kunjungan tak terjadwal dari Rusia tersebut dengan menunjukkan kalau kapal-kapal perangnya siap menghadapi tamu tak diundang. (Aryo Nugroho)

Bagikan artikel ini

Silakan tulis komentar Anda

- Berkomentarlah yang sopan dan bijak sesuai isi artikel/ berita;
- Dilarang berkomentar SPAM, SARA, Politik, Provokasi dsb