Ukraina Tampilkan SRBM Grom-2 yang Baru - Radar Militer

11 Januari 2018

Ukraina Tampilkan SRBM Grom-2 yang Baru

SRBM Grom-2
SRBM Grom-2  

Situs militer Ukraina telah merilis gambar yang menunjukkan Grom-2 baru buatan Ukraina baru yang juga disebut Thunder-2, rudal balistik permukaan-ke-permukaan jarak dekat. Rudal baru ini akan memiliki jangkauan antara 50 hingga 280 km. Sistem rudal tersebut dipasang di truk militer 6x6 yang digunakan sebagai unit TEL (Transporter Erector Launcher) mobile.
Grom-2 dilengkapi dengan dua unit peluncur rudal yang dipasang di bagian belakang trailer truk. Sistem rudal baru tersebut, yang kabarnya dibiayai oleh Arab Saudi, dirancang untuk bersaing dengan sistem rudal balistik jarak pendek Iskander dari Rusia. Arab Saudi dilaporkan telah secara diam-diam membiayai pekerjaan penelitian dan pengembangan Grom-2, yang mencapai sekitar $40 juta dolar.
Pada musim panas 2016, media Ukraina melaporkan bahwa para ahli dari Yuzhnoye Design Bureau dan Pavlograd Chemical Plant telah memulai pekerjaan pengembangan sistem Grom-2 dengan menggunakan dana dari klien asing yang misterius. Klien rahasia itu kemudian terungkap adalah Arab Saudi, yang investornya menyediakan sekitar $40 juta untuk perancangan dan pengembangan sistem rudal permukaan-ke-permukaan taktis jarak dekat.
Pengerjaan Grom pertama kali diumumkan pada pameran pertahanan Arms and Security di Kiev pada tahun 2014. Setahun kemudian, diumumkan bahwa produksi massal senjata bisa dimulai segera setelah tahun 2018.
Grom-2 adalah sistem rudal balistik jarak pendek mobile yang dirancang dan dikembangkan sepenuhnya di Ukraina oleh Yuzhnoye Design Office dan A.M. Makarov Southern Machine-Building Plant.
Menurut beberapa situs militer, Ukraina telah melakukan uji coba peluncuran rudal balistik taktis pertamanya pada paruh kedua tahun 2017. (Angga Saja - TSM)

Bagikan artikel ini

Silakan tulis komentar Anda

- Berkomentarlah yang sopan dan bijak sesuai isi artikel/ berita;
- Dilarang berkomentar SPAM, SARA, Politik, Provokasi dsb